Saat ini dengan beragam kemajuan teknologi informasi, nampaknya banyak manusia yang semakin sulit hidup tanpa adanya mesin pencari. Raksasa #mesin pencari Google saat ini sudah menjadi semacam kebutuhan pokok bagi manusia. Tidak hanya orang dewasa yang membutuhkan kehadiran mesin pencari untuk mendapatkan informasi dengan cepat dan tepat.
Bahkan anak-anak kecil sekarang juga sangat membutuhkan adanya mesin pencari untuk sekedar mengerjakan tugas dari sekolah. Sangat memudahkan memang untuk anak, namun fakta bahwa banyak anak yang membutuhkan search engine ini kemudian semakin hari ternyata semakin menimbulkan masalah besar.
Kebebasan anak-anak sekarang berselancar di dunia maya sering kali menjadi kesempatan bagi mereka untuk mengakses situs-situs terlarang. Nah, bagi orang tua yang khawatir anaknya mengakses #internet negatif seperti situs dewasa, maka saat ini bisa sedikit bernafas lega karena adanya mesin pencari baru khusus untuk anak yang bernama Kiddle.
Latar Belakang Kiddle Didesain Khusus Untuk Anak
Situs pencarian baru yang dikhususkan untuk anak- anak ini diberi nama Kiddle. Situs Kiddle juga mengklaim bahwa situs pencarian tersebut didukung oleh #Google dimana beberapa teknologi situs tersebut menggunakan produk yang dikembangkan oleh Google. Yang paling tampak berbeda dari kemunculan Kiddle ini adalah desain nya yang berbeda dengan situs pencarian lain pada umumnya seperti Google, Bing ataupun Yahoo. Bisa dikatakan desain Kidle terlihat imut yang bisa jadi ditujukan untuk lebih menarik anak-anak.
Tidak seperti desain pada Google yang didesain polos berwarna putih, Kidle memiliki latar gambar yang bertema luar angkasa dengan warna yang cerah. Tidak hanya sekedar luar angkasa saja, namun juga dilengkapi dengan hiasan gambar planet dan karakter robot yang berada di bawah kotak pencarian. Intinya desain dari Kiddle ini benar- benar didesain agar membuat anak-anak tertarik dan nyaman menggunakannya.
Kiddle Juga Dilengkapi Dengan Tim Editor Untuk Menyaring Konten
Cara penggunaan mesin pencari Kidle sama persis seperti mesin pencari yang lain, cukup dengan memasukkan kata kunci pada kolom pencarian dan tunggu hasilnya. Kiddle sendiri menyajikan empat kategori pencarian yaitu situs web, gambar, berita dan juga video. Karena mesin pencari ini memang ditujukan untuk anak, maka hasil pencarian dari Kiddle juga harus memiliki konten yang aman untuk anak.
Untuk memenuhi keamanan konten khusus untuk anak ini, Kiddle dilengkapi dengan teknologi dari Google yang bernama Safe Search. Selain itu, Kidle juga dilengkapi dengan sebuah tim editor yang khusus mengurusi masalah konten yang layak untuk anak. Nantinya, hasil pencarian pertama sampai ketiga pada Kiddle akan termasuk dalam situs aman dan khusus ditulis secara spesifik untuk anak-anak.
Hasil pencarian pada Kiddle tersebut merupakan hasil kurasi yang sudah melalui tahap pemeriksaan langsung oleh tim editor Kidle. Kemudian untuk pencarian keempat dan ketujuh sedikit berbeda dengan penggunaan bahasa yang sudah lebih dewasa namun tetap bisa dipahami dan dimengerti oleh anak-anak. Hasil pencarian ini juga sudah dikurasi secara langsung oleh tim editor dari Kiddle.
Penyaringan Pada Konten Dewasa
Untuk hasil pencarian selanjutnya yaitu pada posisi delapan dan seterusnya, konten memiliki gaya penulisan yang dikhususkan untuk orang dewasa. Meski untuk orang dewasa, namun konten juga tetap disaring yang dilakukan oleh teknologi Google Safe Search.
Hasil pencarian tersebut lebih sulit dipahami oleh anak-anak karena memang bahasa yang digunakan untuk orang dewasa. Selanjutnya, konten-konten seperti gosip artis sampai pada akun resmi media sosial artis tidak ditampilkan. Namun yang ditampilkan adalah hanya info mengenai biografi dari artis nya saja.
Kiddle menyebutkan bahwa dengan proses editing baik dari editor langsung maupun dari Google Safe Search, akan bisa menghasillkan hasil pencarian yang berorientasi pada anak. Untuk orang tua sendiri juga bisa berperan serta dalam filterisasi kata yang tidak aman untuk anak.
Caranya adalah dengan memasukkan kata tersebut melalui sebuah formulir digital yang sudah disediakan. Selain kata, permohonan untuk melakukan pemblokiran pada situs tertentu juga bisa dilakukan. Mesin pencari Kidle juga diklaim tidak mengumpulkan informasi personal terkait si anak, logs dari situs Kiddle ini selalu dihapus dalam kurun waktu setiap 24 jam.
No comments:
Post a Comment